Home / Auto / New Ertiga Dreza: AMIN
New Suzuki Ertiga Dreza mengusung fitur lengkap di kelasnya

New Ertiga Dreza: AMIN

PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) yang meluncurkan New Suzuki Ertiga Dreza dalam memasarkannya menyematkan kata “AMIN.” Ini kata yang umum namun memiliki magnet marketing karena kepanjangan dari  Aman, Mewah, Irit, Nyaman.

Aman – Dari segi keselamatan, selain perangkat Dual Airbag dan Side Impact Beam sebagai standar dari fitur keselamatan, juga dilengkapi dengan Antilock Braking System (ABS) dan Electronic Braking Distribution (EBD). Tak ketinggalan, kedua varian ini juga tetap dilengkapi dengan Child Proof Rear Door Locks pada pintu belakang mobil, Keyless Entry dan Immobilizer Key (mobil tidak dapat dinyalakan tanpa kunci asli).

Mewah – Perubahannya mulai dari sisi depan, adanya New Front Bumper, New Garnish Chrome Grille Radiator Upper, New Grille Radiator Upper, New Grille Radiator Lower, New LED (Light-Emitting Diode), New Garnish Radiator Lower dan New Design Alloy wheel 15 inch,  menambah kesan stylish. Sedangkan pada varian GS terdapat New Ring Chrome Garnish.

Di bagian belakangnya memiliki New Design Rear Bumper, New Emblem ‘DREZA’, dan New Upper Spoiler with High Mount Stop Lamp yang menambah kesan stylish dan menambah keamanan berkendara. Sedangkan pada New Dreza GS ditambahkan New Back Door Garnish Chrome dan New Rear Bumper Garnish Chrome. Di bagian interiornya ditambahkan New Wood Panel Instrument at Dashboard and 1st Row Door Trim, New Two Tone Color Seat (Dark Brown & Brown), New Material Cover Seat (High Grade Fabric), dan New Pattern Material Seat & Door Trim.

Pada New Ertiga Dreza GS hadir pula New Advance 9 inch Audio Video Navigation (AVN), layar sentuh terlebar dan terjernih di kelasnya dengan kualitas High Definition (HD) yang dapat terkoneksi dengan sistem Android dan iOS (iPhone, iPod, iPad). New Advance 9 inch Audio Video Navigation (AVN) ini memiliki kelebihan pada sisi Audio, Video dan Navigasi yang akurat, dengan begitu akan menambah kenyamanan dalam mengeksplorasi tempat-tempat yang memberikan pengalaman baru dan tak terlupakan setiap hari. Tak ketinggalan Tweeter on Dashboard pun turut hadir untuk memberikan entertainmet yang berkualitas bagi para konsumen.

Irit – New Ertiga Dreza masih mengusung mesin K14B DOHC 4 silinder 1.400 cc, Variable Valve Timing (VVT), Multi Point Injection (MPI), Metal Timing Chain dan Drive by Wire Technology yang akan membuat mobil ini mantap melesat di segala situasi namun lebih efisien dalam penggunaan bahan bakar.

Nyaman – Kendaraan ini tetap ditunjang dengan penggerak roda depan (front wheel drive) yang membuat performa mobil menjadi responsif serta irit bahan bakar karena tenaga mesin langsung didistribusikan ke roda. Selain itu, ditopang dengan suspensi MacPherson yang membuat kendaraan ini nyaman dan stabil saat dikendarai baik dalam keadaan normal maupun jalan bergelombang.

LMPV anyar Suzuki ini tersedia dengan pilihan warna Cool Black, Graphite Grey dan Pearl Snow White.  Selain ketiga warna tersebut, khusus untuk NEW DREZA GS ditambahkan dengan warna baru yaitu Pearl Twilight Violet. (tot)

 

 

About Gatot Irawan

Check Also

Asyiknya Naik Motocompacto di Booth Honda

Tangerang, NextID – Selain menampilkan teknologi dalam berbagai model mobil, PT Honda Prospect Motor juga …

Leave a Reply