Monday , 16 September 2024
Home / Auto / Xpander Segera Hadir di Rumah Konsumen
Konfigurasi "X" - sesuai dengan logo Xpander. Ini diambil dari udara di pabrik Mitsubishi, Bekasi, Selasa (3/10). Foto MMKSI

Xpander Segera Hadir di Rumah Konsumen

Jakarta, NextID – Akhirnya para pembeli Mitsubishi Xpander boleh lega karena Mitsubishi Motors Corporation (MMC), Selasa (3/10) mengumumkan mulai mengikirim MPV tersebut ke konsumen lewat acara seremonial megah di pabriknya di Cikarang, Bekasi. Xpander dianggap MPV fenomenal karena konsumen begitu antusias sehingga penjualannya sukses dan di luar ekspetasi.

Sejak diluncurkan Mitsubishi Motors pada GIIAS Agustus lalu, Xpander telah menerima lebih dari 23.000 Surat Pemesanan Kendaraan (SPK). Lebih dari 5.000 SPK diperoleh hanya pada saat GIIAS, menjadi angka perolehan yang lebih besar dari capaian pemesanan model mobil lain yang diluncurkan oleh merek manapun pada pameran otomotif tersebut sejak 2010.

Kesuksesan awal ini dirayakan pada seremonial yang menandakan Xpander pertama yang meluncur dari lini produksi pabrik perakitan baru Mitsubishi Motors di Bekasi (yang telah beroperasi sejak April). Perusahaan ini telah memulai tahap awal pengiriman MPV baru tersebut kepada konsumen.

Trevor Mann, Chief Operating Officer Mitsubishi Motors Corporation, mengatakan, peluncuran , Xpander merupakan tonggak penting bagi Mitsubishi Motors, tidak hanya bagi Indonesia namun juga kawasan ASEAN. “Permintaan tinggi atas model tersebut mencerminkan sangat cocoknya MPV generasi baru ini untuk memenuhi kebutuhan konsumen Indonesia,” tegasnya di sela acara.

“Dengan populasi usia muda lebih dari 260 juta penduduk dan peluang untuk kepemilikan kendaraan, Indonesia adalah prioritas strategis bagi Mitsubishi Motors. Xpander telah menerima pemesanan lebih banyak dibandingkan model kendaraan Mitsubishi Motors sebelumnya,” lanjutnya.

Xpander adalah kendaraan “sepenuhnya baru” pertama sejak Mitsubishi Motors memulai V-shaped recovery,  dan menyoroti ambisi perusahaan untuk berkembang di Indonesia. MPV baru ini dirancang seiring dengan meningkatnya permintaan konsumen Indonesia terhadap kendaraan penumpang berkualitas tinggi dan dapat diandalkan. Model ini menggabungkan kekuatan dan ketangguhan SUV dengan kecakapan MPV yang telah dibangun Mitsubishi Motors selama ini.

Ekspor ke Asean

Diresmikan pada awal tahun ini, fasilitas produksi Mitsubishi Motors Bekasi berlokasi di 37 KM sebelah timur Jakarta, dengan luas 30 hektar. Fasilitas produksi ini menyediakan pekerjaan untuk hampir 12.000 orang, baik pada pekerja kami dan juga para pemasok, dan dibangun dengan rencana pertumbuhan produksi kendaraan di masa yang akan datang.

Setelah peluncuran MPV Xpander di Indonesia, Mitsubishi Motors berencana memasarkan model baru ini di kawasan ASEAN yang akan dimulai pada awal 2018.  MPV ini akan menjadi model kendaraan Mitsubishi Motors pertama yang diekspor dari Indonesia.

About Gatot Irawan

Check Also

Pebalap Astra Honda Raih Podium ARRC Sepang 

Jakarta, NextID – Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) kembali membawa CBR series melesat kencang di …

Leave a Reply