Home / Auto / Fitur-Fitur Canggih All New Toyota Kijang Innova
All New Toyota Kijang Innova

Fitur-Fitur Canggih All New Toyota Kijang Innova

PT. Toyota-Astra Motor akan segera meluncurkan secara resmi All New Kijang Innova pada 23 November 2015. Berikut fitur-fitur canggih All New Toyota Kijang Innova yang sudah tersebar di Internet :

All New Toyota Kijang Innova tipe G menawarkan roda kemudi dengan sistem tilt and telescopic sehingga dapat menyesuaikan dengan posisi pengemudi. Ada juga sistem audio layar sentuh berukuran tujuh inci yang terintegrasi dengan USB, Bluetooth, voice command, AUX, dan radio.

All New Toyota Kijang Innova tipe V menawarkan fitur hiburan seperti perangkat audio dengan layar sentuh berukuran delapan inci dan punya smartphone connectivity, voice command, Bluetooth, HDMI, web browser, dan Toyota Movie.

All New Toyota Kijang Innova tipe Q memiliki sistem audio sama seperti tipe V. Keunggulan lainnya, model itu memiliki smart entry key dan all-auto window. Pengaturan pendingin udara alias air conditioner (AC) yang bisa menyesuaikan dengan kondisi suhu di kabin.

Tak hanya itu, All New Toyota Kijang Innova juga mempunyai fitur keamanan seperti ISOFIX, ABS, EBD, SRS Airbag, VSC+HAC, serta light and key remind warning.

About Adam Rizal

Check Also

Memahami Arti “Logo” Peringatan di Mesin dan Chasis Kendaraan Peugeot

Jakarta, NextID – Umumnya pemilik mobil hanya fokus pada indikator atau tanda peringatan di panel speedometer …

Leave a Reply