Home / Auto / Mitsubishi Boyong Jagoan ke POMA 2016
Salah satu SUV andalan Mitsubishi yang hadir di POMA 2016, Pajero Sport. Ist

Mitsubishi Boyong Jagoan ke POMA 2016

Jakarta, NextID – Untuk lebih mendekatkan diri dengan konsumen di area Makassar dan sekitarnya, PT Krama Yudha Tiga Berlian Motors (KTB), distributor resmi kendaraan Mitsubishi di Indonesia dari Mitsubishi Motors Corporation (MMC) berpartisipasi dalam ajang pameran otomotif bertajuk Pameran Otomotif Makassar (POMA) 2016. Acara ini belangsung pada 5-9 Oktober 2016 di Celebes Convention Center (CCC), Makassar.

Di booth seluas 210m², KTB Mitsubishi Motors meluncurkan tiga line up terbaru kepada masyarakat Makassar dan sekitarnya, yaitu Mitsubishi New Mirage, Pajero Sport Limited Edition, dan Triton Lightning. Hal ini sesuai dengan semangat “Brand New Day” yang juga diperkenalkan oleh Mitsubishi untuk pertama kali di kota Makassar.

“Keikutsertaan KTB Mitsubishi Motors di POMA 2016 bertujuan untuk meningkatkan brand awareness Mitsubishi sekaligus mendekatkan diri kepada konsumen kami di Sulawesi Selatan, khususnya Makassar, sebagai salah satu pasar yang penting bagi kami,” ujar Imam Choeru Cahya, Head of MMC Sales and Marketing Group, KTB, Rabu (5/10) di sela acara.

Booth Mitsubishi disambangi oleh Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo.  Ist
Booth Mitsubishi disambangi oleh Gubernur Sulawesi Selatan Syahrul Yasin Limpo. Ist

Setelah diluncurkan pada 26 Juli 2016 lalu di Jakarta dan pada 14 September 2016 di Makassar, New Mirage tampil stylish dengan warna terbaru Wine Red Pearl, dilengkapi dengan paket aksesoris yang membuatnya makin memikat. New Mirage memiliki tiga varian, yaitu Exceed, GLS, dan GLX, untuk menyesuaikan dengan kebutuhan konsumen.

Line up terbaru lain adalah Pajero Sport Limited Edition dan Triton Lightning. Pajero Sport Limited Edition merupakan Pajero Sport dengan sebelas aksesoris genuine MMC yang sudah terpasang di kendaraan dan beberapa di antaranya tidak dijual terpisah. Pajero Sport Limited Edition lahir untuk merayakan antusiasme konsumen yang begitu tinggi terhadap All New Pajero Sport yang dibuktikan dengan diraihnya gelar Car of The Year 2016 dari Tabloid Otomotif dan Forum Wartawan Otomotif (FORWOT).

Di sisi lain, Triton Lightning adalah Triton Exceed dengan paket aksesoris yang fungsional dan stiker eksklusif. Kendaraan ini didesain untuk konsumen yang membutuhkan kendaraan double cabin yang tangguh dengan performa tinggi dengan desain yang stylish dan elegan. Tak hanya produk terbaru, KTB juga menyiapkan program penjualan menarik khusus periode POMA 2016.

About Gatot Irawan

Check Also

Tips bagi Pemudik dengan Menggunakan Mobil EV

Jakarta, NextID – Ini tips menarik dari Bridgestone jika pemiudik menggunakan EV (kendaraan listrik). Sebab, …

Leave a Reply