Surabaya, NextID -Sebagai website marketplace nomor 1 di Indonesia, portal OTO.COM mengembangkan sayap bisnis ke mobil bekas yang sudah dilakukan selama setahun terakhir. Dalam rangka meningkatkan usahanya, OTO.com pada Sabtu (13/5) membuka sentra penjualan mobil bekas di Surabaya, Jawa Timur.
Pusat penjualan mobil bekas ini berlokasi di mal ternama BG Junction Shopping Centre Lantai P7, Jalan Bubutan No.1-7, Bubutan, Kec. Bubutan, Surabaya, Jawa Timur dengan nama Bursa OTO.com Surabaya. Dengan luas lahan hampir 3.000 meter persegi, mampu menampung hingga sekitar 200 unit kendaraan dari berbagai merek dan model.
“Pembukaan Bursa OTO.com menandakan komitmen kami terhadap pasar otomotif nasional. Selama ini portal OTO.com dikenal sebagai marketplace terkemuka di Indonesia yang menyajikanberbagai informasi mobil-mobil baru. Selama tujuh tahun kami telah diterima dengan baik dan mendapatkan apresiasi positif dari pembaca dan konsumen otomotif di seluruh Indonesia. Melalui Bursa OTO.com, kami melanjutkan pelayanan terhadap pembaca dan konsumen otomotif di negeri ini,” ujar Vaibhav Sarode selaku CEO Used Car Purchase and Refinancing OTO.com.
Kehadiran Bursa OTO.com dapat memudahkan calon pembeli dan dealer dalam melakukan transaksi jual beli mobil bekas. Calon pembeli dapat melihat secara langsung mobil idamannya di Lantai P7 BG Junction. Selain itu juga bisa mendapatkan informasi tentang spesifikasi, histori dan harga kendaraan yang disajikan secara transparan oleh sales advisor.
Sebelum datang ke lokasi, calon konsumen dapat mencari kendaraan bekas idaman melalui website www.oto.com/mobil-bekas/bursa. Pada website, konsumen akan mendapatkan informasi penting tentang kendaraan dan juga opsi-opsi pembayaran serta janji temu dengan sales advisor.
Vaibhav menambahkan, Bursa OTO.com memberikan garansi selama enam bulan untuk setiap pembelian mobil bekas. Hal ini dilakukan untuk menghilangkan rasa kekhawatiran konsumen tentang kondisi mobil yang dibeli.
Garansi merupakan bentuk keseriusan Bursa OTO.com untuk memberikan kenyamanan dan kepuasan paripurna. Sekaligus menjadi komitmen untuk membangun relasi antara diler dan konsumen yang lebih baik lewat produk-produk yang dijamin kondisi serta mutunya.
Pembukaan Bursa OTO.com Surabaya ini merupakan bagian dari langkah awal OTO.com membuka sejumlah sentra penjualan mobil bekas di Indonesia seperti Semarang, Jakarta, Bandung dan kota-kota lainnya.