Friday , 22 November 2024
Home / Auto / Jeep Laris Manis di IIMS 2019!
All New Jeep Compass. Ist

Jeep Laris Manis di IIMS 2019!

Jakarta, NextID – Tak mengejutkan jika Jeep – merek popular dunia dan jadi lambang lelaki tampil di ajang pameran otomotif, apalagi sekelas Indonesia International Motor Show (IIMS) 2019. Pameran apapun adalah kesempatan bagus untuk menjual produk apapun, apalagi yang khusus ini, otomotif. Maka Jeep yang kini bernaung di Hascar Group mencoba peruntungannya di sana. Tampil perdana di ajang ini, Hascar Group menghadirkan deretan mobil Jeep yang dipasarkan untuk Indonesia.

Tercatat ada 6 unit dari dua varian All New Jeep Wrangler dan All New Jeep Compass yang dipamerkan di booth seluas 704 meter persegi. Menurut penjelasan, All-New Jeep Compass merupakan SUV compact yang dirancang dan direkayasa di Amerika Serikat. Khususnya, model ini adalah kendaraan global yang telah diproduksi di empat benua dan dijual di lebih dari 100 negara di seluruh dunia, termasuk Indonesia.

Selain itu yang menarik pengunjung bisa melihat All New Jeep Wrangler secara dekat. Model ini ternyata memiliki kemampuan seperti Jeep 4×4 yang legendaris, namun kini tampil dengan desain modern. Semua menjadi “terjangkau” karena mengusung mesin 2.0 liter, turbocharged, inline four-cylinder dengan teknologi eTorque yang memiliki rating 270 HP dan torsi 400 NM. Output yang disalurkan transmisi otomatis 8 speed terbaru.

Di hari pembukaan IIMS, Hascar Group membidik penjualan 50 unit kendaraan All New Jeep Wrangler dan 50 unit kendaraan All New Jeep. “Kami menargetkan ada pemesanan resmi sebanyak 50 unit untuk masing-masing unit ,karena dua produk itu merupakan model ikon Jeep,” jelas Ari Utama yang optimistis mampu menjual 100 unit seri terbaru Wrangler dan Compass.

All New Jeep Wrangler makin membetot perhatian ketika model molek berada di sampingnya. Ist
All New Jeep Wrangler makin membetot perhatian ketika model molek berada di sampingnya. Ist

“Sejak masuk pada Desember 2018, sudah terjual 80 unit Compass di Indonesia dan tersisa 8 unit. Sedangkan Wrangler sudah terjual 80 unit, dan sekitar 50 unit yang masuk daftar pemesanan kami sampai saat ini,” ungkap Ari Utama – Chief Executive Officer Hascar Group.

Jeep ternyata laris manis di Indonesia. Ari Utama bercerita, sampai dengan 29 April 2019, pihaknya berhasil mencatatkan perolehan surat pemesanan kendaraan (SPK) sebanyak 24 unit. Terdiri terdiri dari 14 unit pemesanan All New Jeep Wrangler dan 10 unit All New Jeep Compass. Jumlah angka ini cukup lumayan bagus mengingat Hascar Group baru menjadi distributor resmi sejak Desember 2018.

Data jumlah pengunjung yang menyambangi booth Hascar Group sejak IIMS 2019 hingga Selasa (30/4) mencapai 3.881 orang, di mana potensial pelanggan mencapai 524 orang. Hal ini menurut Ari Utama tak terlepas terlepas dari konsep booth Jeep yang mengusung tema ‘Experience Adventure’ yang dipercaya menjadi magnet bagi para pengunjung.

About Gatot Irawan

Check Also

New Tucson, Desainnya Lebih Seksi dan Serba Baru

Jakarta, NextID – Usai acara peluncuran resmi New Tucson, sontak jurnalis banyak yang penasaran dengan …

Leave a Reply