Sunday , 8 September 2024
Home / Auto / Piknik Budaya ke Korea
Para pemenang pikinik budaya ke Korea. Mereka diundang ke sana karena menjadi pemenang dalam ajang Kia Customer Loyalty Program (KCLP) 2016. Ist

Piknik Budaya ke Korea

Jakarta, NextID – Kia Motors selalu berusaha memberikan yang terbaik kepada seluruh keluarga Kia di seluruh dunia. Salah satu cara adalah melalui program Kia Customer Loyalty Program (KCLP) 2016, yang bertujuan untuk lebih meningkatkan hubungan dengan pelanggan-pelanggan Kia di seluruh dunia.

PT Kia Mobil Indonesia (KMI) sebagai agen pemegang merek kendaraan Kia di Indonesia juga turut andil dalam hal ini melalui program lokal yang bertajuk “Servis Mobil-nya, Gratis Hadiah-nya, ke Korea liburannya,” dengan Grand Prize liburan gratis ke Korea untuk 2 pasang pemenang selama 4 hari beserta hadiah-hadiah lain.

Program ini berlaku bagi setiap pemilik kendaraan Kia yang melakukan servis di setiap bengkel resmi Kia di Indonesia selama periode 20 Juni – 31 Juli 2016. Selain dua pasang pemenang tersebut terdapat 1 pasang pelanggan setia Kia yang terpilih sebagai pelanggan setia Kia juga turut berpartisipasi dalam liburan gratis ke Korea tahun ini.

Pada tanggal 5 Agustus 2016, KMI melakukan pengundian program tersebut yang bertempat di kantor Kia Mobil Indonesia Sunter. Program KCLP berlangsung di Seoul, Korea Selatan dari tanggal 5 sampai dengan 23 September 2016. Sebanyak 180 pelanggan Kia dari 38 negara mendapatkan kesempatan untuk mengunjungi Korea yang dibagi dalam dua grup selama 2 pekan. Tiga pasang pelanggan dari Indonesia melakukan perjalanan pada grup pertama yaitu tanggal 5-9 September 2016.

“Program KCLP ini merupakan bentuk apresiasi kami terhadap seluruh pelanggan setia Kia di seluruh dunia termasuk Indonesia. Dengan adanya program ini, kami berharap dapat meningkatkan hubungan dengan para pelanggan di seluruh dunia, berbagi pengalaman positif dengan para pelanggan setia Kia yang lainnya serta dapat meningkatkan image Kia di mata masyarakat dunia khususnya Indonesia,”  ujar Suwanda Setiadi, Sales Director KMI, Jumat (23/9).

Setiap pelanggan Kia yang terpilih dalam program KCLP 2016 berkesempatan untuk mengikuti konferensi Kia, mengunjungi Korean Museum dan mendapatkan pengetahuan mengenai kebudayaan tradisional Korea. Selain itu, 3 pasang pelanggan Kia juga mengikuti Welcome Party sebagai perayaan acara ini  dan berkunjung ke pabrik Kia untuk melihat proses keseluruhan dari pembuatan kendaraan-kendaraan Kia serta melakukan test drive kendaraan yang baru saja diluncurkan.

Sebagai tambahan, mereka juga akan mengunjungi pabrik baja dan melihat proses pembuatan baja yang dimaksudkan supaya para pelanggan setia Kia dapat memahami struktur resirkulasi sumber daya ramah lingkungan.

Berikut adalah 3 pasang pelanggan setia Kia yang melakukan perjalanan liburan gratis ke Korea: 1. Edwin Agustinus beserta istri, Nita Meirina; 2. Teuku Marsha beserta istri, Lina Yuniarti; 3. Rockford Pojono beserta adik, Audi Pojono

“Kesan dan pesan saya selama perjalanan dapat dirangkum dengan satu kata surprise, karena kejutan yang saya dapatkan sangatlah priceless. Selain berupa pengalaman tak terlupakan selama mengunjungi Seoul, saya juga mendapat berbagai souvenir khas Korea. Belum pernah saya memelihat kedekatan yang begitu serius dilakukan oleh sebuah manufaktur kendaraan seperti ini,” kisah Rockford Pojono, salah satu pelanggan Kia yang mendapatkan perjalanan liburan ke Korea.

“You guys are not only just make awesome cars, but you also make your customer feel awesome! That’s the true Power to Surprise!” ujarnya lagi.

About Gatot Irawan

Check Also

New Fortuner 2.8 GR Sport 4×4 with TSS Kini Lebih Gagah dan Sakti  

Jakarta, NextID – PT Toyota-Astra Motor (TAM) menghadirkan New Fortuner 2.8 GR Sport 4×4 with …

Leave a Reply