Saturday , 31 January 2026
Home / Auto / All-new Destinator : SUV yang “Halus” dan Otentik
Penampilan All-new Destinator sontak memukau basnyak orang. Terbukti usai peluncurannya, banyak yang mendekati dan mengambil foto. (GI)

All-new Destinator : SUV yang “Halus” dan Otentik

Jakarta, NextID – Saat peluncuran perdana Kamis (1/7/2025) di Jakarta, All-new Destinator memberikan kesan keren. SUV ini sontak memiliki tampilan yang berbeda dan memiliki wibawa tersendiri.

Saat melintas di hadapan publik, terlihat profil sampingnya dinamis, menunjukkan kemampuan SUV dan performa yang bertenaga. Apalagi dipadu dengan grille akrilik menambah sentuhan kemewahan dan inovasi pada tampilan depan yang berani.

Momen tanya jawab dengan jajaran top manajemen MMC dan MMKSI untuk menghilangkan banyak rasa penasaran. (GI)

Jika melongok desain belakangnya yang inline maka desainernya paham betul Destinator adalah SUV yang memadukan kemampuan tangguh dengan kepraktisan sehari-hari.

Di sektor interiornya didesain premium dan lega sehingga menjamin kenyamanan bagi semua penumpang. Begitu juga tempat duduk tiga baris dengan ruang yang luas untuk semua penumpang.

Nuansa premium ini juga berkat disematkannya panoramic sunroof dan pencahayaan Ambient 64 warna.  Dipadukan ruang penyimpanan yang luas dan utilitas yang nyaman di setiap kursi.

Desain interiornya bernuansa premium, apalagi dengan disematkannya panoramic sunroof (GI)

Apalagi Smartphone-link Display Audio (SDA) 12,3 inci dan layar driver digital 8 inci yang meningkatkan kenyamanan berkendara. Diperkuat lagi oleh Dynamic Sound Yamaha Premium untuk pengalaman suara yang menyenangkan.

Akselerasi Destinator mengasyikkan. Tentu saja bertenaga, dan dijamin pengendara merasa aman dan andal di berbagai kondisi jalan dan cuaca. Ini berkat mesin turbo 1,5 liter dan CVT yang menghasilkan akselerasi yang bertenaga dan responsif. Ada lima mode berkendara untuk mengoptimalkan performa di berbagai kondisi jalan.

Kendaraan ini memang dipasarkan untuk pasar nasional dan ASEAN maka suspensinya pun yang disetel untuk kenyamanan di jalanan ASEAN. Memiliki ground clearance tinggi dan visibilitas yang jelas untuk untuk memberikan rasa percaya diri di jalan yang kasar. Dipadu dengan fitur bantuan pengemudi dan konektivitas canggih untuk keselamatan dan kemudahan.

Riang dan bahagia bersama para sobat dan manajemen MMKSI usai peluncuran All-new Destinator. Ist

About Gatot Irawan

Check Also

Suzuki Indonesia Kembangkan Aksi Sosial Multi Sektor

Jakarta, NextID – Di tengah berjalannya bisnis pemenuhan kebutuhan otomotif masyarakat, Suzuki Indonesia terus konsisten …

Leave a Reply