Home / Auto / Indonesia Vespa World Days 2022 Digelar di Bali…!
Acara Indonesia Vespa World Days 2022 adalah momen perayaan akbar di Indonesia untuk semangat Vespa. Ist

Indonesia Vespa World Days 2022 Digelar di Bali…!

Jakarta, NextID – Setelah dua tahun tertunda akibat pandemi COVID-19, Indonesia Vespa World Days akhirnya resmi digelar pada 9-12 Juni mendatang di Pulau Peninsula, Nusa Dua, Bali. Ini merupakan pertama kali ajang berkumpul para pecinta Vespa dari seluruh dunia tersebut digelar di luar benua Eropa sejak bergulir pada 1954 silam.

Yang menarik, disinilah terlihat solidaritas dan gaya hidup yang berwarna, asli! Ajang tahunan internasional itu menjadi sarana untuk merayakan kegembiraan, gaya hidup, semangat muda, dan persaudaraan tulen. PT Piaggio Indonesia jelas mendukung acara ini. Walau dikemas tanpa melupakan gaya marketing yang santun, pesta akbar pengguna Vespa ini terbilang lancar dan bahkan mendulang sukses!

Yang menarik, ada museum Vespa di kenduri akbar ini. Ist

Hadir menyemarakkan momen istimewa jelas PT Piaggio Indonesia mendukung karena merek ini sudah menjadi salah satu ikon Italia yang abadi.  Ayu Hapsari, PR & Communication Manager PT Piaggio Indonesia mengatakan, pihaknya sangat bergembira dapat mengambil bagian dari peristiwa bersejarah ini. 

“Acara Indonesia Vespa World Days adalah salah satu momen perayaan untuk semangat Vespa. Perayaan atas kegembiraan, gaya hidup, warna, semangat muda dan yang paling utama adalah solidaritas dan persaudaraan yang telah menjadi identitas tersendiri bagi pecinta dan komunitas Vespa di Indonesia,” bebernya.

Jelajah jalan bersama penggunanya memang yang ditunggu. Ist

Di ajang ini para undangan, para tamu atau calon pengguna Vespa diajak mengenali lebih jauh kehadiran Vespa Indonesia di booth Vespa dan Vespa Village. Ini menjadi menarik karena dihadiri tokoh-tokoh otomotif Nasional. Yang pasti mereka juga ingin turut merayakan pesta akbar dan meriah di gelaran Indonesia Vespa World Days 2022 ini, yang baru pertama kali dilakukan di luar Eropa.

Nah, momen ini menjadi penting bagi PT Piaggio Indonesia karena jelaslah perayaan Indonesia Vespa World Days tepat untuk memperkuat kampanye terkini pada jajaran produk Vespa yang dipasarkan di Indonesia. Mereka selaku APM Vespa di Indonesia berkesempatan memperkenalkan warna-warna baru yang atraktif melalui semangat ‘Live Free, Live Colorfully.

Tempat yang ramai dikunjungi adalah booth Vespa. Ist

Penyegaran ini semakin melengkapi karakter pengguna Vespa yang sangat ekspresif, sekaligus menjadi wujud komitmen kami dalam memberikan pengalaman berkendara yang unik, nyaman, dan berkesan,” tandas Ayu Hapsari.

Merchandise Eksklusif

Ada yang membetot iman di acara langka ini, APM Vespa di Indonesia itu juga membawa serangkaian merchandise eksklusif yang ditawarkan dengan harga spesial. Salah satu yang paling menyita perhatian adalah helm edisi khusus Indonesia Vespa World Days yang diproduksi terbatas sebanyak 2022 unit. Wow…

Helm edisi khusus yang hanya dibuat 2022 buah. Ist

Indonesia Vespa World Days 2022 bukan hanya sekadar ajang berkumpulnya seluruh pecinta Vespa, tetapi juga sebuah perayaan semangat solidaritas dan persaudaraan. Acara ini sekali lagi memperkuat Indonesia sebagai salah satu negara dengan komunitas Vespa terbesar di dunia!

About Gatot Irawan

Check Also

MGS5 EV, SUV Listrik Terbaru untuk Mobilitas Modern Keluarga Indonesia

Jakarta, NextID – Mengawali tahun 2026, Morris Garages Motor Indonesia (MG) menggelar MG New Year Media …

Leave a Reply