Home / Tech / Gadget / Xiaomi Redmi Note 4, Canggih dan Hanya Rp1,700,000
Xiaomi Redmi Note 4

Xiaomi Redmi Note 4, Canggih dan Hanya Rp1,700,000

Jakarta, NextID – Xiaomi resmi meluncurkan smartphone terbarunya Redmi Note 4 di Tiongkok. Tidak seperti Redmi Pro, Xiaomi Redmi Note 4 tidak mendapatkan perlakuan khusus. Xiaomi hanya mengumumkan peluncuran Xiaomi Redmi Note 4 di situs resmi Xiaomi China, akun media sosial, dan keterangan tertulis.

Xiaomi Redmi Note 4 mengusung prosesor MediaTek Deca-Core Helio X20 SoC dengan clock speed 2,1GHz. Smartphone itu tersedia dalam dua varian yaitu memori internal 16 GB dan RAM 2 GB serta memori internal 64 GB dan RAM 3 GB. Kedua versi itu memiliki slot hybrid dengan kartu SIM kedua atau kartu memori hingga 128 GB.

Smartphone itu mengusung layar IPS LCD 5,5 inci beresolusi full HD 1080p dengan tingkat kecerahan mencapai 450 nit. Xiaomi Redmi Note 4 memiliki dimensi 151 x 76 x 8.35 mm dan bobot sekitar 175 gram seperti dikutip GSM Arena.

Smartphone menggunakan sistem operasi Android Marshmallow dengan antarmuka bawaan Xiaomi, MIUI 8. Soal bodi, Xiaomi Redmi Note 4 mengusung desain unibody berbahan metal dengan sensor pemindai sidik jari di bagian belakangnya.

xiaomi-redmi-note-4-1

Untuk urusan memotret gambar, Redmi Note 4 mengusung kamera 13 megapixel dengan diafragma lensa f/2.0, fitur flash color temperature, HDR, dan PDAF. Kamera yang satu ini bisa merekam video 1080p kecepatan 30 fps dan video gerak lambat 720p kecepatan 120 fps.

Kamera depannya memiliki sensor 5 megapixel dengan fitur Beauty 2.0 dan diafragma lensa f/2.0. Xiaomi Redmi Note 4 memiliki kapasitas baterai tergolong besar yaitu 4.100 mAh dengan kemampuan fast charging 5V 2A serta tersedia dengan pilihan warna Silver, Gold, dan Dark Grey.

Xiaomi Redmi Note 4 dibanderol US$135 atau sekitar Rp1,7 juta untuk model 16 GB dan US$180 atau sekitar Rp2,2 juta untuk model 64 GB. Untuk saat ini, Redmi Note 4 baru dijual di Tiongkok dan belum ada kabar, apakah Xiaomi akan menjual Redmi Note 4 secara resmi di Indonesia.

About Adam Rizal

Check Also

HondaJet Echelon: Jet Ringan dengan Teknologi Terdepan

Las Vegas, NextID – Honda Aircraft Company memperkenalkan pesawat jet terbaru dengan nama HondaJet Echelon …

Leave a Reply