Saturday , 2 November 2024
Home / Auto / Persiapan Mudik Nyaman Bersama Balita
Mudik dengan balita ada teknik dan caranya agar aman dan nyaman. Ist

Persiapan Mudik Nyaman Bersama Balita

Jakarta, NextID – Mudik dengan kendaraan pribadi dan membawa anak usia balita, memerlukan persiapan khusus agar anak balita anda tetap merasa nyaman sampai di tujuan. Perjalanan yang cukup jauh dan kondisi jalan yang biasanya macet akan memerlukan waktu tempuh yang relatif lebih lama.

Pada saat perjalanan mudik, tentu banyak aktifitas yang perlu dilakukan oleh si balita mulai dari tidur, makan, berinteraksi dan lain sebagainya. Agar si balita merasa nyaman sebaiknya persiapkan segala sesuatunya untuk dapat memenuhi kebutuhannya.

Adapun persiapan yang diperlukan untuk membuat balita nyaman dan mengesankan dalam perjalanan di antaranya adalah:

Pertama, informasikan tujuan perjalanan serta waktu tempuh yang diperlukan untuk perjalanan secara jelas jika si balita sudah dapat berinteraksi. Informasikan juga tentang hal-hal yang menarik setelah sampai tujuan agar termotivasi dalam perjalanan untuk mencapai tujuan.

Kedua, bawa makanan dan minuman kesukaan si balita agar dalam perjalanan tetap dapat menikmati makanan, minuman dan susu secukupnya. Dalam perjalanan jauh disarankan agar perut selalu terisi dan jangan dibiarkan kosong agar tidak mudah masuk angin dan juga tidak disarankan terlalu kenyang.

Ketiga, siapkan hiburan si balita dengan cara membawa mainan kesukaan, lagu-lagu kesukaan, film yang menarik dan gadget untuk main game agar dapat menghibur selama dalam perjalanan sehingga tidak mudah bosan didalam mobil.

Keempat, bawa cairan pembersih dan tissue basah untuk dapat digunakan sewaktu-waktu diperlukan untuk membersihkan tangan dan lainnya diperjalanan. Sebagai contoh habis makan untuk membersihkan tangan sehingga kondisi kebersihan si balita tetap terjaga.

Kelima, selama waktu perjalanan, usahakan beristirahat maksimum 3 jam sekali untuk berhenti di tempat yang aman saat perjalanan dan usahakan si balita dibawa keluar dari mobil sejenak, agar mendapatkan sirkulasi udara yang lebih baik dan mendapatkan suasana yang berbeda.

Keenam, siapkan obat-obatan dan vitamin secukupnya terutama yang sering digunakan sehari-hari termasuk minyak penghangat badan. Lengkapi juga dengan kotak obat (P3K) untuk berjaga-jaga jika sewaktu-waktu di perlukan untuk si balita.

Ketujuh, jika memungkinkan lengkapi kursi khusus untuk balita yang dapat ditempatkan di kursi baris kedua sebelah kiri. Tujuannya adalah agar lebih aman dan lebih rilek saat tidur sehingga tidak membuat sakit badan sang balita.

Hal yang tidak kalah pentingnya untuk diperhatikan adalah, kenali juga penyebab si balita menangis.  Tentu ada rasa tidak nyaman yang dirasakannya. Penyebab umum balita menangis adalah lapar, haus dan ada yang dirasakan sakit ataupun tidak nyaman akan suatu hal. Jadi jika si balita anda menangis, segeralah cari penyebabnya agar tidak berlama-lama merasakan sakit atau merasakan tidak nyaman. (AstraWorld)

About Gatot Irawan

Check Also

All-New Triton Raih Golden Award di Vietnam

Tokyo, NextID – Mitsubishi Motors Corporation (selanjutnya Mitsubishi Motors) mengumumkan, All-new Triton telah terpilih sebagai pemenang …

Leave a Reply