Home / LifeStyle / Leisure / Corp / Adira Bangun Jembatan Cisentul dan Beri Mobil Pustaka di Banten
Adira Insurance Syariah menyediakan Mobil Perpustakaan Keliling bagi warga desadi Banten. (Ist)

Adira Bangun Jembatan Cisentul dan Beri Mobil Pustaka di Banten

Jakarta, NextID – Adira Insurance berupaya untuk meningkatkan kesejahteraan bangsa dengan berbagai program, salah satunya “Berkontribusi dalam Kesejahteraan Bangsa”.

Banyak hal yang dilakukan oleh Adira Insurance dalam mengadakan kegiatan sosial yang dapat meningkatkan kesejahteraan bangsa. Selain fokus pada kampanye keselamatan jalan, Adira Insurance melalui lini bisnis syariah yang bernama Adira Insurance Syariah juga melakukan program lain, salah satunya yang baru-baru ini diselesaikan adalah pembangunan jembatan Cisentul bagi masyarakat Desa Sajira, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Banten. Pembangunan jembatan ini diresmikan pada 25 Februari 2016 di Desa Sajira, Banten.

Pembangunan jembatan Cisentul ini merupakan salah satu bentuk upaya Adira Insurance Syariah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Sajira dimana jembatan tersebut merupakan akses strategis bagi masyarakat sekitarnya untuk memenuhi kebutuhan hidup yang layak seperti akses ke sekolah, akses ke Puskesmas, akses ke pasar, dan lain sebagainya.

“Dengan adanya jembatan ini, kami berharap produktivitas masyarakat Desa Sajira dapat semakin baik, aktivitas pasar dapat terus bejalan dengan baik,masyarakat desa dapat memenuhi kebutuhan hidup dan bekerja dengan lancar, anak-anak dapat bersekolah dan menuntut ilmu tanpa hambatan, dan berbagai hal baik lainnya kami harapkan dapat terwujud setelah jembatan ini terbangun,” ujar Indra Baruna, Chief Executive Officer Adira Insurance.

Chief Executive Officer Adira Insurance Indra Baruna (depan kiri) berjalan di Jembatan Cisentul di Desa Sajira, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Banten. (Ist)
Chief Executive Officer Adira Insurance Indra Baruna (depan kiri) berjalan di Jembatan Cisentul di Desa Sajira, Kecamatan Sajira, Kabupaten Lebak, Banten. (Ist)

 

Bimo Kustoro, Sharia Division Head Adira Insurance mengutarakan alasan memilih jembatan yang menghubungkan Desa Sajira dengan Desa Sajira Mekar serta akses menuju ke Kecamatan Cipanas ini.

“Jembatan Cisentul yang terletak di Desa Sajira ini setiap harinya menjadi akses masyarakat ke pusat kecamatan untuk menuju puskesmas, kantor kecamatan, pasar, dan fasilitas lainnya. Dengan adanya jembatan ini masyarakat bisa menghemat 1-2 Jam perjalanan, namun apabila jembatan ini sedang dalam kondisi rusak parah, maka masyarakat harus keliling 2-3 km lebih jauh lagi,” kata Bimo.

“Jembatan ini juga menjadi akses masyarakat untuk mengangkut hasil pertanian dan perkebunan mereka seperti padi, pisang, gula aren, dan hasil lainnya,” ujar Bimo. Adira Insurance Syariah menggandeng Rumah Wakaf Indonesia dalam pembangunan jembatan ini.

“Rumah Wakaf Indonesia merupakan salah satu lembaga wakaf yang profesional serta telah mendapatkan izin resmi dari Pemerintah untuk pengelolaan Wakaf di Indonesia. Selama ini, Rumah Wakaf Indonesia juga telah terbukti dapat menjalankan amanat untuk menyalurkan donasi dengan baik hingga ke pelosok pedesaan di Indonesia,” ujar Bimo.

Adira Insurance Syariah juga melakukan launching Mobil Perpustakaan Keliling. Mobil tersebut merupakan mobil yang ditujukan bagi warga Banten dan sekitarnya dengan tujuan untuk meningkatkan wawasan masyarakat. Pada Mobil Perpustakaan Keliling tersebut juga tersedia laptop dan akses internet agar masyarakat dapat secara update mengetahui wawasan dan berita terkini.

Mobil Perpustakaan Keliling tersebut merupakan hasil kerja sama antara Adira Insurance Syariah dan Rumah Zakat Indonesia. “Rumah Zakat Indonesia merupakan salah satu pengelola zakat di Indonesia yang terpercaya serta telah mendapatkan izin dari pemerintah Indonesia,” ujar Bimo.

Bimo mengatakan bahwa dana pembangunan jembatan dan pengadaan Mobil Perpustakaan Keliling tersebut berasal dari alokasi zakat yang telah disiapkan setiap tahunnya oleh Adira Insurance. Zakat tersebut diperoleh atas dana Investasi Tabbaru dan Ujroh yang dikelola oleh Adira Insurance.

Donasi yang diberikan oleh Adira Insurance Syariah ini merupakan donasi yang dilakukan secara keberlanjutan setiap tahunnya. Pada tahun 2015 lalu, Adira Insurance Syariah telah memberikan dana zakatnya untuk pengadaan Mobil Ambulance Gratis, Mobil Klinik Gratis, Penyaluran 10.000 Perlengkapan Sekolah, Beasiswa Ceria untuk 100 Orang Anak serta 25 Anak Yatim, Program “Siaga Pangan Adira” berupa penyaluran 5.000 kornet sapi, dan pembuatan “Sekolah Pemimpin”.

“Kedepannya, Adira Insurance Syariah akan terus melakukan donasi untuk turut membantu masyarakat Indonesia yang sedang kesulitan dan meningkatkan kesejahteraan bangsa,” ujar Indra.

About Job Palar

Check Also

Bukber 2024 Bersama MMKSI Seru dan “Agak Laen”

Jakarta, NextID – Momen berbuka puasa bersama (bukber) menjadi ajang silaturahmi dan pastinya berlimpah berkah. …

Leave a Reply