Wednesday , 12 February 2025
Home / LifeStyle / Leisure / Corp / ACS Tangani Makanan Penumpang Pelni

ACS Tangani Makanan Penumpang Pelni

Dirut PT Pelni Elfien Goetoro (kiri) dan Dirut Garuda Indonesia Arief Wibowo meinjau dapur KM Kelud, Jumat (5/2) di Jakarta
Dirut PT Pelni Elfien Goetoro (kiri) dan Dirut Garuda Indonesia Arief Wibowo meinjau dapur KM Kelud, Jumat (5/2) di Jakarta

 

Jakarta, NextID  – Hari ini, Jumat (5/2) dilakukan launching makanan  frozen food kerja sama antara PT Pelni (Persero) dan Aerofood ACS. Anak perusahaan Garuda Indonesia Tbk. Melalui kerja sama ini, Pelni meningkatkan kualitas sajian makanan bagi penumpang ekonomi di KM Kelud.

“Kami ingin memberikan layanan yang lebih baik kepada para pelanggan kami yang selama ini akses transportasinya sangat bergantung pada kapal Pelni. Karena itu kami memberikan sajian menu makanan yang lebih baik, tentu dengan menambah kualitas rasa dan standar gizi makanan di atas kapal,” ungkap  Corporate Secretary PT Pelni, Didik Dwi Prasetio, Jumat (5/2).

Penumpang ekonomi kapal Pelni mendapatkan fasilitas makan tiga kali sehari (sarapan, siang, dan malam). Dengan sajian makanan dari Aerofood ACS, selain menu makanan yang bervariatif, penumpang juga mendapatkan suplemen food berupa susu kemasan atau jus kemasan khusus untuk menu makan malam.

“Layaknya penyajian makanan bagi penumpang kapal yang sudah menjadi spesialisasi Aerofood ACS, khususnya bagi maskapai Garuda Indonesia, pengalaman yang sama juga akan dirasakan penumpang KM Kelud. Makanan hangat yang bergizi dan tentunya, halal,” tambah Didik.

Sebagai proyek percontohan di KM Kelud, kerja sama pelayanan catering service di KM Kelud diharapkan dapat segera dilakukan di kapal penumpang Pelni yang lainnya. Saat ini Pelni mengoperasikan 25 kapal penumpang, melayani 95  pelabuhan dengan kurang lebih 1.200 rute.

KM Kelud merupakan kapal reguler berkapasitas 2.000 penumpang  yang melayari rute Tanjung Priok-Tanjung Balai Karimun-Batam-Medan (PP) dengan lama perjalanan pulang-pergi enam hari.

About Murizal Hamzah

Check Also

Menjelajah Lampung – Jakarta Begitu Nyaman Bersama New CRETA & New CRETA N Line

Jakarta, NextID – Ini perjalanan seru-seruan dan penuh gaya yang digagas PT Hyundai Motors Indonesia …

Leave a Reply