Kota Padang Panjang akan menggelar Festival Serambi Mekkah pada 1-4 Oktober 2015 yang dipusatkan di Gelanggang Pacuan Kuda Bancah Laweh (GOR Khatib Sulaiman) Padang Panjang. Festival Serambi Mekah kali ini merupakan yang ke-9 kalinya digelar dan akan dibuka oleh Menteri Pariwisata Republik Indonesia.
Ajang ini merupakan salah satu upaya Pemko Padang Panjang untuk mewadahi masyarakat kota, khususnya para generasi muda kreatif. Generasi muda ini diharapkan tersalurkan kreativitas postif mereka dengan memberikan kesempatan kepada masyarakat Kota Padang Panjang untuk mengadakan berbagai macam perlombaan-perlombaan seni dan kreativitas.
Pelaksanaan perlombaan akan dikelola secara langsung oleh Dinas Pemuda Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata Kota Padang Panjang.
Plt Kepala Dinas Pemuda Olahraga Budaya dan Pariwisata (Porbudpar) Kota Padangpanjang, Maiharman di Balikota, Padang Panjang, Sumbar, dalam rilis yang diterima, mengatakan,”Beberapa perlombaan yang akan diselenggarakan oleh komunitas generasi muda kreatif Kota Padang Panjang pada helatan Festival Serambi Mekkah tahun ini diantaranya, Lomba Fashion Show busana muslim modifikasi, karena Kota Padang Panjang merupakan Kota Serambi Mekkah yang identik dengan budaya Islami.”
Maiharman berharap ajang ini memunculkan desainer-desainer profesional fashion muslim dari Kota Padang Panjang sehingga dapat menjadi salah satu pusat mode fashion muslim.
Ada juga Kontes Motor Modifikasi. Lomba ini diadakan tingkat nasional dan para pemuda yang mengelola kegiatan ini juga akan menjalin kerjasama dengan beberapa perusahaan otomotif dan juga media otomotif dengan penilaian ada pada modifikasi otomotif.
Beberapa pameran juga digelar seperti Pameran UMKM, tanaman hias, pameran batu akik, dan yang tak kalah menarik nanti adalah Festival Kuliner Tempo Dulu.
Acara ini juga akan diramaikan tarian massal Permainan Anak Nagari, dan penampilan artis minang, diantaranya Ecylia, Windra Idol, Elsa Pitaloka dan Ajo Buset. Pada malam penutupannya, Festival Serambi Mekkah tahun 2015 ini akan mendatangkan band terkenal dari ibukota Utopia band.